Sejarah Musik Country Dari Tahun ke Tahun Menurut Perkembangan Zaman – Dari beberapa jenis musik yang sering kita dengar ternyata tidak begitu banyak khalayak yang begitu paham tentang keberadaan musik country. Musik country sendiri adalah salah satu genre musik yang cukup tua dalam dunia musik.
Sejarah Musik Country Pada Tahun 1920
Musik Country memiliki sejarah yang kepopulerannya berasal dari negara Amerika Serikat dan daerah barat daya di awal tahun 1920 an. Musik Country sendiri lebih di kenal dengan style koboinya. Dalam setiap perkembanganya musik country ini mengalami perkembangannya sendiri. Pada saat musik country menyebar, saat itu Texas terkenal dengan daerah padang rumput yang subur. Hal tersebut merupakan salah satu alasan berdatanganya para pengembala untuk mengembalakan ternak – ternaknya. Dari sejak saat itu Texas mulai di kenal dengan style coboynya. Musik Country sama seperti musik lainnya yang memiliki ciri – ciri tertentu atau ciri khas, untuk menunjukan identitas dari jenis musik tersebut.
Beberapa Jenis atau Elemen Pada Musik Country
– Lirik Pengakuan
Dalam musik country lirik – lirik yang sering di gunakan adalah lirik yang di dalamnya terkandung sebuah cerita, seperti cerita tentang situasi tempat, cerita tentang perasaan atau pun cerita tentang beberapa hal pribadi
– Jenis Musik Gesek
Alat musik yang pada umumnya di gunakan pada genre musik ini adalah seperti biola, gitar dan bas
– Suara Penyanyi yang Merdu
Para penyanyi genre country ini biasanya memiliki suara yang di mana terdapat dentingan dalam suara mereka.
– Harmoni
Musik ini memiliki progresif akord yang tradisional yang di bangun oleh nada mayor.
– Kolaborasi
Genre Country sendiri biasanya bernyanyi dalam bentuk berkelompok, seperti teman atau keluarga.
Adanya Musik Country di Negara Republik Indonesia
Pada awal mula penyeberannya, genre musik country masih sangat terbatas perkembangannya di Indonesia. Perkembangan country di Indonesia di mulai dari beberapa penyanyi yang memilliki beberapa lagu asli dengan menceritakan situasi atau keadaan negara ini.
Beberapa Contoh Musik Country di Indonesia
– Ebiet G. Ade : Nyanyian Rindu
– Iwan Fals : Oemar Bakri
– Jamrud : Surti Tejo
– Paty : Perjalanan