Bagi para penikmat musik, pasti sudah sering mendengar nama Justin Bieber, Suoerstar dan song writer dari Canada. Sejak lagunya yang berjudul Baby (2010) meledak di pasaran, nama dan popularitasnya terus meroket tajam. Lagu tersebut sukses terjual sampai 12 juta copy dan membuat Justin Bieber dipuja oleh banyak penggemar dari seluruh penjuru dunia. Belieber, demikian sebutan bagi mereka semakin memuja sang idola setelah sejumlah hits lainnya dirilis.
Perjalanan Hidup Justin Bieber
Lahir tanpa ayah dan lahir dari ibu yang menderita. Lahir 1 Maret 1994 di Stratford, Ontario, Canada, yang memiliki nama lengkap Jutin Drew Bieber mengalami masa kecil tidak menyenangkan. Anak dari pasangan Jeremy Bieber dan Pattie Mallette tersebut lahir tanpa ayah yang mendampinginya. Selain itu, Mallette ketika mengandung Bieber menderita depresi. Karena ia mengalami peristiwa pelecehan berulang kali saat usia remaja oleh orang-orang terdekatnya.
Tinggal Di Rumah Penuh Tikus Dan Diejek Teman-Temannya
Kisah perjalanan hidupnya yang menarik adalah menempati rumah yang penuh tikus.Kala itu, Justin Bieber bersama Ibunya tinggal di flat yang sempit dan menjadi sarang tikus. Kebutuhan makan sehari-hari tidak mencukupi dan harus diet. Kemudian sehari- harimya hanya makan makaroni dan keju untuk mengisi perutnya yang kosong.
Menjadi Pengamen Jalanan Dan Ikut Lomba Menyanyi
Karier Justin Bieber yang terus menerus meningkat hingga mencapai puncak kemasan, Dilatar belakangi masa kecil yang sudah mengenal musik. Menginjak umur 6 tahun, Ia mulai bekerja sebagai penyanyi jalanan sekedar membantu ekonomi.
Awal Karir Dan My World
Awal karir menjadi publik figur setelah videonya yang berisi rekaman lagu saat mengikuti lomba menyanyi tersebut viral di media sosial. Unggahan rekaman video tahun 2008 itu mampu menarik perhatian manajer ajang pencarian bakat bernama Scooter Braun.
Rilis Karya-Karya Fenomenal
Berbagai karya Justin Bieber selalu meledak secara fenomenal di pasaran. Tak hanya sukses dengan lagu Baby, That Should Be me, Pray dan Eenie Meenie bersama Sean Kingston. Ia belakangan berkoloborasi dengan Jaden Smith dalam lagu Never Say Never. Lagu tersebut menjadi soundtrack dari remake film Amerika-China, The Karate Kid yang tayang di tahun 2010. Selain itu, lagu Next to you (2011) yang dibawakan berduet dengan Chris Brpwn juga berhasil menyita perhatian publik dan menjadi kesuakaan. Justin yang suaranya mampu mencapai nada tinggi sopran ini juga meluncurkan film konser 3D bertajuk Justun Bieber: Never Say Never di tahun yang sama.